Tolong Diklik Iklan saya ...

Rabu, 28 September 2011

RESUME PERTEMUAN 3 MK: “VISUALISASI INFORMASI”

RESUME PERTEMUAN 3 MK: “VISUALISASI INFORMASI”

Nim/ Nama : 10410100239 / Abdurahman Fattah

DATA DAN INFORMASI

Apa itu Data ?
·         Data dapat berupa angka, karakter, simbol, atau bahkan gambar.
·         Input mentah adalah data yang tidak memiliki signifikansi pada waktu itu dan juga dalam bentuk itu.
·         Data sering diperoleh sebagai hasil rekaman atau pengamatan. 
·         Sebagai contoh, suhu udara adalah data. Ketika data ini akan dikumpulkan, sistem atau orang yang memantau suhu harian akan mencatat data itu
Kesimulan Tentang Data :
Data adalah sesuatu yang belum mempunyai arti bagi penerimanya dan masih memerlukan adanya suatu pengolahan. Data bisa berujut suatu keadaan, gambar, suara, huruf, angka, matematika, bahasa ataupun simbol-simbol lainnya yang bisa kita gunakan sebagai bahan untuk melihat lingkungan, obyek, kejadian ataupunsuatu konsep.


Apa itu Informasi ?

      Informasi biasanya hasil olahan data.
      Informasi merupakan konsep yang dapat digunakan di banyak tempat.
      Data dalam bentuk yang bermakna adalah informasi.
      Informasi dapat dijelaskan sebagai jenis pemahaman atau pengetahuan yang dapat ditukar dengan orang. Hal ini dapat berupa fakta-fakta, hal-hal, konsep, atau apapun yang relevan dengan topik yang bersangkutan.



Kesimpulan Tentang Informasi :

Informasi merupakan hasil pengolahan dari sebuah model, formasi, organisasi, ataupun suatu perubahan bentuk dari data yang memiliki nilai tertentu, dan bisa digunakan untuk menambah pengetahuan bagi yang menerimanya. Dalam hal ini, data bisa dianggap sebagai obyek dan informasi adalah suatu subyek yang bermanfaat bagi penerimanya. Informasi juga bisa disebut sebagai hasil pengolahan ataupun pemrosesan data.

Fungsi Data
  • Menambah pengetahuan
  • Mengurangi ketidakpastian
  • Mengurangi resiko kegagalan
  • Mengurangi keanekaragaman / variasi yang tidak diperlukan
  • Memberi standar, aturan- aturan, ukuran, dan keputusan- keputusan yang menentukan pencapaian sasaran atau tujuan

Mutu Informasi
¨      Menurut penyelidik tentang sikap menejer terhadap system informasi, 75 % menilai peningkatan mutu dan jumlah informasi adalah hampir sama dipandang dari pengaruhnya terhadap presatasi kerja. Tetapi apabila diberi kesempatan memilih, maka dari 90% manajer itu menyukai peningkatan mutu informasi daripada jumlahnya.
¨      Informsi berbeda mutunya disebabkan oleh penyimpangan atau kesalahan. Pada umumnya kesalahan informasi merupakan masalah yang lebih sulit diatasi karena menyesuaikannya tidak mudah bila dibandingkan dengan hanya terjadi penyimpangan informasi.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Grants For Single Moms